Rabu, 07 Oktober 2009

Cyber Space sebagai King of Information


Cyber space atau disebut juga sebagai dunia maya yang dikendalikan melalui media jaringan internet. Cyber space merupakan istilah yang pertama kali dipopulerkan oleh seorang Novelis Amerika yang bernama William Gibson melalui novel viksinya yang dirilis pada tahun 1984 yang lalu. Ciber space dapat diartikan juga sebagai ruang yang tidak dapat ditentukan keberadaannya.


Munculnya internet ditengah-tengah kalangan kita memungkinkan untuk saling tukar-menukar informasi antar pengguna computer yang sudah terhubung dengan seperangkat jaringan internet, baik antar wilayah, pulau, Negara, bahkan diseluruh pelosok dunia sekalipun.


Informasi tersebut dapat berupa informasi yang bersifat umum ataupun rahasia sekalipun. Sehingga dengan penguasaan cyber space maka segala informasi yang berada di dunia ini seolah-olah berada dalam genggaman kita.


Lalu bagaimana dengan perkembangan distribusi informasi dengan cara konvensional seperti halnya media cetak (Koran, tabloid, majalah, dan sebagainya)?


Pasti lambat laun media konvensional tersebut mau tidak mau harus gulung tukar. Dengan bertambahnya usia zaman maka akan terjadi peningkatan penggunaan internet yang diiringi dengan kemunduran media cetak. Hal ini disebabkan karena kesibukan dari pembaca yang semakin padat. Kesibukan dalam hal ini sibuk dalam urusan pekerjaan, misalnya sibuk dalam urusan kantor.


Dalam urusan kantor pasti tidak luput dari computer di meja kerjanya. Dan computer tersebut kebanyakan sudah terhubung dengan jaringan internet maka disamping mengerjakan pekerjaannya mereka dapat sambil menggali informasi melalui computer kerjanya yang sudah terhubung dengan internet tersebut. Sehinggga tentunya waktu untuk melakukan mencari koran lalu membacanya, ini akan memakan waktu sehingga dianggap tidak efektif lagi.


Banyak kelebihan dari internet dalam hal menggali informasi dibandingkan dengan media cetak yang antara lain informasi yang disajikan didalam internet lebih lengkap dari berbagai sumber sehingga informasinya bersifat komplek, biaya operasionalnya relatif lebih murah.


Pada beberapa Negara yang sudah maju sepeti di Amerika membuktikan bahwa dari hampir semua penduduknya memiliki computer yang sebagian besar telah terhubung dengan internet. Sehingga semua informasi mereka gali dari internet tersebut. Dan ini akan dianut oleh Negara-negara yang lain dengan semakin majunya zaman.


Sehingga suatu saat nanti cyber space akan menjadi ruang yang benar-benar sangat luas yang tak terhingga batasannya. Semua informasi dapat diperoleh dari internet. Internet akan menjadi pusat data informasi yang besar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar